Design NFT sedang banyak digandrungi banyak orang pada saat ini dan masa depan. Terutama designer yang berada dibidang illustrasi. Ini menjadi salah satu sumber pendapatan yang menarik bagi mereka. Karena daya jual yang tinggi dan harga yang lumayan dan akan terus bertambah harganya seiring ada yang membeli dari waktu ke waktu. Kita bisa menjual design sebagai NFT yaitu di situs Marketplace Opensea.
Tak hanya jual design di Opensea sebagai NFT, kamu juga bisa membuka jasa membuat design yang bisa digunakan sebagai NFT. Namun ada beberapa hal yang harus kamu perhatikan seperti Base Artwork, Traits/Accesories dan Variations.
Tiga hal ini harus kamu pahami terlebih dahulu sehingga kamu akan paham apa yang diinginkan oleh si client. Karena biasanya client yang ingin membuat design NFT menginginkan file design NFT yang akan menghasilkan 1000 atau jumlah apapun yang dia inginkan NFT variasi berbeda yang dia buat menggunakan Software NFT generator.
Lalu apa itu Base Artwork? Base Artwork adalah bagian dasar dari suatu design yang tidak terdiri dari Traits. Ini adalah design polos dari design NFT tersebut yang tidak akan berubah walaupun Trait dan Variationsnya berubah.
Traits/Accesories adalah bagian-bagian pendukung dari Base. Misalnya sebuah topi, tangan, baju, mata, telinga, mulut, dan lainnya. Yang dimana dari design Base tersebut jika ditambahkan traits akan menjadi sebuah design yang utuh.
Variations, adalah variasi atau style dari traits. Dimana trait akan menjadi beragam jenis dikarenakan kita buat menjadi bervariasi. Sebagai contoh adalah trait dari mata. Maka jika kita buat Variations bisa menjadi mata sedih, mata terkejut, mata menangis, mata berkedip salah satu, dan lainnya.
Dan ketiga hal tersebut bisa disebut sebagai layering. Dimana layer-layer dari ketiga hal itu terpisah dari satu sama lain.
Supaya kamu lebih memahaminya lagi, berikut tutorial membuat design NFT yang bisa kamu ikuti untuk lebih memahaminya lagi.
1. Membuat Sketsa design NFT
Pertama yang wajib kita lakukan adalah membuat terlebih dahulu sketsa awal untuk mempermudah dalam merangkai design yang bentuknya sesuai. Sebagai contoh, disini saya akan membuat design NFT telur. Maka disini saya membuat sketsa dari design NFTnya seperti berikut ini.
Klik gambar untuk mempebesar |
Disini saya membuat sketsa simple dari NFT telur. Berdasarkan Trait dan Variations yang saya jelaskan sebelumnya, maka bisa disimpulkan di sketsa ini traitnya adalah Rambut, Alis, mata, body (bentuk telur polos), mulut, telinga dan baju.
Sedangkan untuk variations, kita bebas menentukan style dari berbagai trait tersebut. Contohnya adalah rambut, kita bisa buat variations menjadi rambut style punk, undercut, dan lainnya.
Atau misal alis, bisa kita buat variationsnya menjadi bentuk alis marah, terkejut, normal, dan lainnya. Begitupula bentuk mulut, jenis baju, serta lainnya.
Silahkan kamu buat sketsa berdasarkan design NFT apa yang kamu inginkan dengan menggunakan aplikasipun yang kamu miliki. Disini saya menggunakan aplikasi Medibang Paint.
Jika sudah, silahkan eksport ke JPEG.
2. Membuat Base/Dasar
Setelah sketsa tercipta, maka selanjutnya kita dapat mengubah sketsa tersebut menjadi versie vector atau design NFT secara keseluruhannya.
Kamu bisa menggunakan aplikasi mendesign apa saja yang kamu miliki, bisa menggunakan Photoshop, Infinite Design Android, Affinity Designer, AI, atau apapun itu. Karena pada dasarnya urutan dan proses pembuatan intinya masih sama.
Disini saya menggunakan aplikasi Affinity Designer, maka silahkan kamu buat projek baru dengan ukuran yang sama dengan ukuran sketsa yang kita buat sebelumnya. Disini saya menggunakan ukuran 3000x3000px.
Kemudian silahkan kamu masukan sketsa yang sebelumnya kita buat dan letakkan posisinya tepat ditengan seperti dibawah ini…
Selanjutnya kita dapat membuat base dari design NFTnya. Untuk membuatnya, kita buat layer baru terlebih dahulu dan kita gunakan Pentool untuk membuat line art dari base-nya.
Kemudian silahkan buat base-nye seperti dibawah ini dimana kita tidak perlu menggambar traitnya terlebih dahulu…
Perhatikan bagian yang saya tandai, disini kamu bisa menggunakan warna hitam untuk bagian garis dan warna apa saja untuk bagian fill. Ini juga sama jika kamu menggunakan aplikasi AI ataupun Corel.
Selanjutnya, kita pisahkan bagian garis dan fillnya sehingga menjadi dua curve yang berbeda. Caranya dengan kita expand base sederhana yang baru kita buat tersebut dengan cara klik tab “Layer” dan plih “Expand Stroke” seperti dibawah ini…
Maka garis dan fill akan menjadi 2 layer berbeda seperti dibawah ini dimana ini menandakan mereka sudah terpisah.
Jika sudah seperti itu, terakhir untuk bagian base-nya kita dapat memberikan simple shading seperti dibawah ini dengan menggunakan cliping mask.
Maka selesai sudah bagian pembuatan Base-nya. Sekarang kita bisa masuk ke tahap selanjutnya yaitu bagian traits.
3. Membuat bagian Traits
Selanjutnya kita buat bagian traitsnya seperti mata, alis, rambut, dan lainnya. Disini saya akan membuat bagian traitsnya berawal dari line art terlebih dahulu.
Disini silahkan kamu buat traitsnya berdasarkan sketsa yang kamu buat seperti contoh dibawah ini dimana saya membuat line art dari matanya terlebih dahulu mengikuti sketsanya…
Perhatikan pada bagian layer, pastikan kamu buat grup layer secara mandiri. Misalnya bagian grup layer Base dengan layer trait mata atau lainnya, kita pisahkan. Seperti layer diatas dimana disitu ada 2 grup layer yang bawah grup layer base dan atas grup layer mata.
Ini berlaku untuk semua traits. Selanjutnya kamu bisa warnai seperti biasa dengan menggunakan Pentool sehingga menjadi seperti dibawah ini…
Kemudian kita dapat melanjutkan ke trait selanjutnya seperti alis, hidung, mulut dan lainnya. Sehingga hasilnya seperti dibawah ini dan jangan lupa untuk memisahkan setiap layernya seperti diatas untuk setiap traitnya dan jangan lupa beri nama.
Maka selesai sudah kita membuat design NFT. Selanjutnya kita dapat membuat Variation dari trait yang kita buat baru saja.
Disini kamu bebas untuk membuat variasi dari mata, mulu, hidung, dan lainnya. Sebagai contoh, disini saya akan membuat variation dari mata dan mulutnya.
Inilah yang disebut Variation. Dan kemudian kita dapat membuat variation dari rambut, baju, hidung, dan lainnya. Namun jangan lupa beri nama setiap layernya sehingga kita tidak kesulitan dan kekeliruan dengan memisahkan setiap variation dengan trait utama. Atau kamu bisa memperhatikan tampilan layer dari gambar diatas.
Kamu dapat membuat jumlah variation sesuai dengan yang kamu inginkan. Bisa 5, atau lebih banyak lagi.
Dan untuk membuat variation dari setiap traitsnya, pastikan kamu perhatikan bagian Base-nya supaya tata letak dari traitsnya tidak beraturan…
Lalu jika semuanya sudah selesai, jangan lupa beri background dengan warna apapun yang kamu suka. Sebagai contoh disini saya menggunakan warna ungu…
Nah seperiti itulah cara membuat NFT dengan mudah dan simple. Jika kamu bertanya “Kenapa harus membuat variations?” Karena supaya design NFT yang kita buat menghasilkan banyak design NFT dengan berbagai variation yang unik dan berbeda. Walaupun disini kita membutuhkan NFT generator untuk menghasilkan banyak design NFT unik.
Demikian cara/tutorial membuat NFT style 2D yang bisa saya jelaskan. Jika kamu ada pertanyaan, silahkan gunakan kolom komentar dibawah artikel ini. Semoga bermanfaat…